Rabu, 23 Maret 2011

Duri pada hewan


enyebutan "duri" dalam dunia hewan dapat dijumpai pada landak, ikan, dan serangga.

Duri pada landak sebetulnya adalah rambut yang termodifikasi menjadi besar dan mengeras. Duri landak tersusun dari bahan yang sama dengan rambut yaitu keratin, sejenis protein.

Duri pada ikan dijumpai penyebutannya, misalnya pada betok, mujair, lele, dan bandeng. Duri pada ikan adalah tulang. Pada ikan betok dan mujair, yang dimaksud duri terutama adalah tulang-tulang yang menyusun sirip dorsal dan sirip insang. Pada ikan lele, yang dimaksud duri adalah patil, suatu organ aksesori di bagian dada ventral sebagai alat pertahanan.

Duri pada serangga umumnya merupakan tonjolan-tonjolan tajam. Contoh yang dapat dilihat misalnya pada kaki belalang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar